Rabu, 05 Juni 2013

Singkong keju

Postingan kali ini bukan berupa cake decorating atau cupcakes tapi jajanan pasar, singkong keju. Sebenernya bikin snack ini gak punya takeran yang pasti karena bikinnya cuma pakai feeling tinggal camplang cemplung aja. Bahannya cukup sederhana yaitu, singkong parut, gula pasir, air kelapa dan garam sedikit serta diberi campuran agar agar lalu dikukus. Setelah dikukus, dipotong potong sesuai selare lalu dibalut dengan kelapa parut yang setengah tua dan atasnya diberikan parutan keju. Kebayangkan rasanya seperti apa? Kenyal kenyal manis dan gurih. Ternyata ini jadi cemilan favorit anak anakku loh.


 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar